11 Februari 2019

Network Centric Principles

Nama                                            : Ilham Yoga Prabhaswara
NIM                                              : 1605551113
Mata Kuliah                                 : Network Centric Principles
Dosen                                           : I Putu Agus Eka Pratama S.T., M.T.
Jurusan / Fakultas / Universitas : Teknologi Informasi / Teknik / Udayana


     Berbicara mengenai Network Centric Principles, ada baiknya memahami tentang sebuah jaringan komputer. Jaringan komputer merupakan sebuah perangkat komputer atau sekumpulan perangkat komputer yang dihubungkan menggunakan sebuah jaringan agar mampu saling bertukar data ataupun informasi dengan perangkat komputer lain. Jaringan komputer tersebut sangat erat kaitannya dengan data, informasi, konten, komunikasi, protocol, layer, intranet dan internet.

     Network Centric Principles sendiri dapat diartikan sebagai sebuah prinsip berbasis jaringan yang akan bekerja secara terpusat. Ruang lingkup dari prinsip ini meliputi infrastruktur, sistem, proses dan pengguna. Konsep atau prinsip ini akan berguna dalam hal penanganan proses dalam bidang tertentu, contohnya seperti pendidikan, bisnis, kesehatan atau bahkan kemiliteran.




     Network Centric Principles sendiri berfokus terhadap keamanan dari dua hal yaitu data dan informasi. Misalnya adalah bagaimana cara mengamankan sebuah data dan informasi sekaligus tidak mengurangi kenyamanan dari pengguna itu sendiri. Karena seperti yang kita tahu, bahwa makin aman sebuah sistem, semakin tidak nyaman pengguna itu sendiri.

     Saat ini pertukaran informasi sangatlah mudah untuk dilakukan. Namun hal tersebut tidak menutup kemungkinan dari adanya masalah baru yang akan muncul. Beberapa bidang sudah menerapkan Network Centric Principles antara lain adlaah kesehatan dan militer. Sehingga pada bidang militer hal ini sangat diperlukan dalam mengamankan suatu data dan informasi yang penting. Dan hal ini juga dapat diterapkan juga pada dunia media social.

     NCP yang erat kaitannya dengan keamanan data namun harus tetap memastikan bahwa data mudah untuk diakses, diperoleh, dimanajemen dan sesuai dengan kebutuhan pengguna. NCP sendiri memiliki 5 layer yang diantaranya adalah sebagai berikut.

    

  • - Layer Pertama yaitu Foundation, layer ini berada pada dasar layer (paling bawah) yang dimana merupakan suatu dasar atau petunjuk yang meliputi Governance, Spectrum, Doctrine, Policy, Architecture, Engineering, Standards.
  • - Layer Kedua yaitu Communications, layer ini digunakan dalam berkomunikasi yang meliputi Teleports, TCS, GIG-BE, RF Nets, Wireless Communications, Commercial Fiber.
  • - Layer Ketiga yaitu Computing, layer ini digunakan untuk melakukan proses komputasi baik pada software dan hardware yang meliputi Messaging, Collaboration, Storage, Discovery, Mediation.
  • - Layer Keempat yaitu Applications, layer ini digunakan dalam pengembangan suatu aplikasi atau software yang meliputi Medical, Business Applications, Global Combat Support System (GCSS).
  • - Layer Kelima yaitu Capabilities, layer ini merupakan kesanggupan atau kemampuan dalam suatu proses yang meliputi Blue Force Tracking, Time Critical Targeting, Battlefeld Resupply and Replenishment, Paperless Contracting.

     Pembahasan mengenai Network Centric Prinsiples juga meliputi Content Delivery Network (CDN), Information Centric Network (ICN), System Centric System Engineering and Architecture, serta hubungannya dengan Service Oriented Architecture (SOA) atau arsitektur berbasis layanan.

0 komentar:

Posting Komentar

Nama :